Tadris Matematika




random link
Memperingati Tahun Baru Islam 1444 H, HMPS Tadris Matematika selenggarakan kegiatan “Lentera Infinity”

“Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa kepedulian terhadap masyarakat secara langsung dalam bidang pendidikan bagi mahasiswa tadris matematika secara umum dan pengurus HMPS pada khususnya. Sehingga mereka dapat mengetahui susah senangnya mengajar dan membantu masyarakat umum” tukas Ikrim selaku ketua pelaksana acara lentera infinity tersebut.

Lentera infinity dilaksanakan pada 29 hingga 31 juli 2022 di TPQ Nurul Huda Dinoyo dengan peserta dari pengurus HMPS Tadris Matematika dan beberapa mahasiswa Tadris Matematika diluar HMPS Tadris Matematika. Acara ini diselenggarakan bertepatan dengan peringatan tahun baru islam 1444 H dengan serangkaian acara seperti lomba tahfidz, lomba cerdas cermat islami, lomba mewarnai, lomba ranking satu dan dilanjutkan dengan mengajar santri TPQ Nurul Huda Dinoyo.

Acara lentera infinity mendapatkan respon yang baik dari pengurus TPQ Nurul Huda Dinoyo. “Suwun seng akeh wes gelem ngadakne acara nde TPQ, ambe njaluk sepuro lek enek kekurangan ndek sekabehane” (Terimakasih banyak sudah mau melaksanakan acara di TPQ, juga kami meminta maaf apabila terdapat kekurangan di keseluruhannya) ucap ketua TPQ Nurul Huda Dinoyo selepas acara.